Sosialisasi, Sat Lantas Polres Bangka Akan Berlakukan Kembali Tilang Manual

Sungailiat, viralperistiwa.com – Satuan Polres Bangka Lakukan Kegiatan Sosialisasi Pemberlakuan Tilang Manual di Media Massa yang mana akan diberlakukan mulai pekan depan. Bertempat di RRI Sungailiat Kabupaten Bangka. Kamis (4/5/2023).

Dalam kegiatan tersebut dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Bangka Iptu Rizka Siti Amalia, S.Tr.K, Kanit Kamsel Aipda Doni Apriyadi dan Kanit Gakkum Aipda M.Darmawan.

Kasat Lantas Polres Bangka Iptu Rizka Siti Amalia, S.Tr.K., mengatakan kegiatan Sosialisasi ini merupakan pemberitahuan kepada masyarakat bahwa akan diberlakukan kembali tilang manual terhadap pelanggaran lalu lintas dijalan.

” Kita akan berlakukan kembali tilang manual terhadap pelanggaran yang terjadi dijalan,”ujar Iptu Rizka.

Kasat lantas menambahkan pemberlakukkan terhadap tilang manual yang akan dilaksanakan mulai pekan depan.

“Kita akan berlakukan kembali tilang manual mulai pekan depan dengan sasaran pelanggaran lalu lintas yang belum tercakup dalam sistem Etle dan Berpotensi menimbulkan Kecelakaan lalu lintas,” Jelas Iptu Rizka.

Selain itu juga Kasat Lantas menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas.

“Diharapkan kepada masyarakat pengguna jalan selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan melengkapi kelengkapan berkendara, sehingga terciptanya kamseltibcarlantas yang aman lancar dan kondusif,” Jelas Iptu Rizka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *