Jum’at Curhat, Terimakasih dan Aspresiasi Masyarakat Ungkap Kasus Penjambretan
Sungailiat, viralperistiwa.com – Jumat Curhat digelar Polres Bangka dan Polsek Sungailiat di Warkop Ahian Kecamatan Sungailiat Kabupaten Bangka Jum’at (5/5/2023). Dalam kesempatan tersebut Kapolres Bangka AKBP Taufik Noor Isya, S.I.K., melalui Kapolsek Sungaliat Iptu I Made Wisma R.S. S.Tr.K. dalam kegiatan tersebut Tofik yang hangat menjadi pembicaraan adalah ungkap kasus jambret yang dilakukan Tim gabungan Polsek Sungaliat dan Tim Kelambit Buser Polres Bangka.
“Terimakasih pak sudah nangkep pelaku jambret la meresahkan sekali orang ge takut pegi dijalan sepi takut dijambret selama ni,” Ucap Leo salah satu masyarakat yang bersama Ngopi.
Seperti diketahui kemarin Kamis (4/5/2023) Laftan Ahmad alias Lor (19) seorang mahasiwa semester 4 Polman Timah dibekuk tim gabungan Polsek Sungaliat dan Tim Kelambit Buser Polres Bangka. Lor merupakan pelaku penjambretan diwilayah Sungaliat dan Pemali. Lor mengaku ketagihan dan kerap berhutang judi online higss domino sehngga nekat melakukan penjambretan. Lor mengakui ada 7 TKP aksinya sejak bulan Februari 2023. Lor terpaksa dilumpuhkan dengan tembakan di kaki kirinya karena melawan dan berusaha kabur saat akan dibekuk polisi.
Iptu I Made Wisma RS, S.Tr.K., seizin Kapolres Bangka mengatakan kepolisian terus berupaya memberikan pelayanan kepada masyarakat. Juga menjaga Kamtibmas tetap kondusif termasuk upaya pengungkapan kasus kasus tindak pidana kejahatan. Masyakarat juga tidak perlu ragu memberikan informasi terkait aksi tindak pidana kejahatan.
“Dalam kesempatan ini saya ucapkan teimakasih kepada masyarakat sehingga polisi berhasil mengungkap dan membekuk pelaku penjambretan yang meresahkan,” Ujar Iptu Made Risma RS.
Selain pengungkapan kasus jambret dalam Jum’at Curhat di Warkop Ahian warga juga berdialog terkait situasi masyarakat saat ini. Mulai dari masalah ekonomi hingga masalah pertambangan.
Leo salah satu masyarakat mengungkapkan terimakasih dan aspresiasi keberhasilan kepada pihak kepolisian yang telah mengungkap dan menangkap pelaku jambret yang meresahkan di Sungailiat dan pemali.
“Kami ucapkan terimakasih dan aspresiasi atas keberhasilan Polres Bangka dan Polsek Sungailiat dalam mengungkap pelaku jambret yang meresahkan masyarakat di Sungailiat fan pemali,” Ucap Leo.