Kepala Sekolah SDN 3 Pangkalpinang Mengharapkan Ini Di Dunia Pendidikan

Pangkalpinang, viralperistiwa.com – Pendidikan Sekolah Dasar merupakan proses pengembangan kemampuan paling mendasar bagi setiap siswa, dimana pada usia di sekolah dasar setiap siswa mempunyai keinginan belajar karena adanya dorongan dalam dirinya.

Sekolah Dasar Negeri 3 Pangkalpinang beralamat di JL. Tampuk Pinang Pura Kelurahan Kacang Pedang Kecamatan Gerunggang Kota Pangkalpinang.

Jumlah keseluruhan siswa pada tahun 2023 yaitu 934 yang terdiri dari kelas 1 yang terbagi menjadi 4 kelompok belajar, begitupun dengan kelas 2, 3, 4 sementara untuk kelas 5 terdiri dari 3 kelompok belajar.

Kepala Sekolah SDN 3 Pangkalpinang Puspa Angriani, S.Pd.SD. punya cara unik yang berbeda dari Kepala Sekolah lain dalam menghadapi siswa siswi yang tidak mengerjakan pekerjaan rumah.

“Jika siswa siswi kami tidak mengerjakan pekerjaan rumah, maka kami akan memulangkan siswa tersebut ke rumahnya masing-masing untuk mengerjakan tugas di rumah, kemudian setelah selesai murid akan dikembalikan ke sekolah dan orang tua menghadap ke kepala sekolah untuk dijelaskan alasannya” Ucap Puspa Angriani, S.Pd.SD. Selaku Kepala Sekolah SDN 3 Pangkalpinang.

Cara tersebut terbukti ampuh untuk mengatasi para siswa yang terkadang tidak jujur kepada orang tua dan malas mengerjakan pekerjaan rumah.

Harapan beliau dengan pendidikan semoga teknologi dari zaman ke zaman semakin maju, namun walaupun kita harus bisa meminimalisir kerugian yang didapatkan dari teknologi.( Sartika imut).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *