Padamkan Api di Lahan Gambut, Koramil Belinyu Bersama Tim Gabungan Berjibaku Padamkan Api
Belinyu, Viralperistiwa.com – Anggota Koramil 413-02/Belinyu bersama Tim Gabungan terus padamkan api yang membakar lahan gambut Dusun Tuing Desa Mapur Kecamatan Belinyu Kabupaten Bangka, Selasa (29/8/2023).
Proses pemadaman yang terus dilakukan oleh anggota Koramil 02/Belinyu yang tanpa kenal lelalh bersama tim gabungan dengan menggunakan alat seadanya serta dibantu oleh pemadam kebakaran dari Dinas Kebakaran Kabupaten Bangka.
” Kami bersama tim gabungan terus memadamkan kebakaran dilahan gambut Dusun Tuing Desa Mapur Kecamatan Belinyu, areal yang terbakar lahan gambut terdiri dari semak belukar dan kebun berbatasan dengan pemukiman, ” ujar Pgs Danramil 413-02/Belinyu Kapten Ibf Asep.
Ia mengatakan, pemadam tersebut untuk memotong rembetan api agar tidak masuk ke kebun dan pemukiman warga Dusun Tuing.
Untuk proses pemadaman kita menggunakan sarana pemadam kebakaran Kabupaten Bangka dan Damkar PT.Timah, Unit Tanki Air PT.GPL menggunakan alat seadanya.,” ucapnya.
Tim gabungan yang terlibat dalam proses pemadaman tersebut , lanjut dia , personel Polsek Riau Silip, Damkar Kabupaten .Bangka, Damkar PT.Timah serta Perkebunan sawit PT. GPL.
” Pemadam sejak pukul 08.00 WIB pagi tadi hingga pukul 15.45 WIB sebagian api sudah bisa dipadamkan namun sebagian sisa bara Api yang berada ditengah hutan belum dapat dipadamkan karena tidak terjangkau selang air dari pemadam kebakaran yang dimiliki Mobil Damkar, dengan asap yang tebal dan pengaruh angin kencang, ” jelas Kapten Inf Asep
Sampai saat ini kita berkoordinasi dengan Pihak Damkar Kabupaten Bangka untuk penambahan Mobil Damkar dan juga berkoordinasi dengan Damkar dari PT.Timah Belinyu, ” pungkasnya.
Pendim413Bangka