Kapolres Bangka Barat Ucapkan Terima Kasih Kepada Masyarakat
Bangka Barat, viralperistiwa.com – Sambut hari ulang tahun Humas Polri yang Ke-72, personel Polres Bangka Barat melaksanakan kegiatan penanaman pohon mangrove sebanyak 500 (Lima ratus) pohon bertempat di pantai Sungai Baru Kel. Sungai Baru Kec. Muntok. Kab. Bangka Barat. Jumat (13/10/2023).
Kapolres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah SIK menggunakan Hari ini kita berkumpul di Pantai Peltim, PT. Timah, Sungai Baru Kel. Sungai Baru Kec. Muntok. Kab. Bangka Barat dalam rangka merayakan HUT Humas ke-72. Namun, acara ini memiliki makna lebih dalam daripada sekadar perayaan ulang tahun. Kita berkumpul di sini dengan tujuan untuk menjaga dan melestarikan alam kita.
“Kegiatan penanaman bibit mangrove sebanyak 500 batang yang kita lakukan hari ini adalah bukti nyata komitmen kita terhadap pelestarian ekosistem pesisir. Mangrove bukan hanya tanaman biasa, tetapi penjaga keindahan dan keseimbangan lingkungan pesisir kita. Dengan penanaman ini, kita tidak hanya menyumbang bagi alam, tetapi juga untuk masa depan kita dan generasi yang akan datang”, tutur Kapolres.
Kapolres Bangka Barat juga mengucapkan terima kasih kepada semua yang hadir di sini, termasuk rekan-rekan dari PT. Timah yang telah berpartisipasi.
“Kita semua adalah pionir dalam menjaga dan melestarikan hutan bakau ini. Namun kegiatan ini bukan hanya sekali-kali. Saya berharap, semangat dan kepedulian kita dalam menjaga alam ini akan menjadi bagian integral dalam hidup kita. Dengan menjadikan pelestarian lingkungan sebagai gaya hidup, kita bisa menjaga keberlanjutan alam kita”, harap Kapolres.
Kegiatan di hadiri Kapolres Bangka Barat, Wakapolres Bangka Barat, PJU Polres Bangka Barat, Personil Polres Bangka Barat, Kepala Unit PT.Timah Muntok, masyarakat Nelayan.
Selanjutnya kegiatan tersebut dilanjutkan dengan Program Polres Bangka Barat yakni GEROBAKAN PAGI untuk membantu UMKM dengan memborong dagangan dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat untuk dapat menyantap dan menikmati hidangan yang telah disediakan juga sebagai konsumsi bagi personil dan para pegawai PT Timah yang terlibat dalam kegiatan penanaman pohon.