Anak Binaan LPKA Pangkalpinang Rutin Gelar Yasinan Dan Doa Bersama Dimalam Jum’at

Pangkalpinang,- Viralperistiwa.com- 12 Januari 2024 – Anak Binaan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas ll Pangkalpinang menjalani rutinitas positif dengan menggelar kegiatan Yasinan dan Doa Bersama setiap malam Jumat. Kegiatan ini diinisiasi untuk memberikan pembinaan keagamaan kepada Anak Binaan yang bertempat di Masjid At-Taubah LPKA, Kamis malam (11/01).

“ Kegiatan yang digelar secara rutin ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif dan mendukung perkembangan spiritual Anak Binaan LPKA. Melalui Yasinan dan Doa Bersama, diharapkan anak-anak dapat merasakan kehangatan dan kebersamaan, serta memperkuat keimanan dan ketakwaan mereka,” Jelas Kepala LPKA, Nana Herdiana.

Nana menambahkan, Kami percaya bahwa pembinaan keagamaan juga memiliki peran yang sangat penting dalam membangun karakter positif Anak Binaan. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan mereka dapat kegiatan ini dapat berjalan secara berkelanjutan untuk mendukung dan mengubah perilaku mereka menuju arah yang positif.

Kegiatan ini diikuti sebanyak 33 Anak Binaan yang dipandu dan didampingi 1 orang staf pembinaan(Hengki Juanda). Kegiatan dimulai dengan menjalankan sholat magrib dilanjutkan dengan pembacaan surat yasin dan doa bersama untuk mendoakan kedua orang tua serta diakhiri menunaikan sholat isya berjamaah.

Diharapkan, melalui kegiatan Yasinan dan Doa Bersama ini, LPKA Pangkalpinang dapat memberikan perubahan positif dalam membentuk karakter Anak Binaan dan meningkatkan keimanan dan ketakwaan agar terhindar dan tidak mengulangi perbuatan yang negative.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *