Februari 22, 2025

Wujudkan lingkungan bersih babinsa koramil 413-07/Koba bersama dinas lingkungan hidup serta masyarakat gotong royong bersama guna ciptakan lingkungan yang bersih di Desa Kurau barat

0
IMG-20250214-WA0013

koba,viralperistiwa.com-Wujudkan lingkungan bersih babinsa koramil 413-07/Koba bersama dinas lingkungan hidup serta masyarakat gotong royong bersama guna ciptakan lingkungan yang bersih di Desa Kurau barat, Jumat (14/02/2025)

 

Dalam Rangka mewujudkan lingkungan bersih dan kepedulian terhadap kesehatan, Serda Sartiman Babinsa desa kurang bergotong royong bersama warga membersihkan jalan dan lingkungan sekitar desa kurau bersama DLH serta warga binaannya.

 

Kegiatan gotong royong dalam rangka mewujudkan lingkungan bersih dan sehat ini dilakukan Serda Sartiman bersama warga demi menciptakan kepedulian terhadap lingkungan sekitar, mengingat sudah banyak sampah, baik dedaunan dan barang barang yang tidak terpakai mengganggu bagi warga sekitar.

 

Kondisi tersebut mendorong Serda Sartiman selaku babinsa bersama sama masyarakat untuk bergotong royong mengangkat sampah dan rumput yang sudah dibersihkan ke truck sampah, sehingga jalan dan lingkungan sekitar kembali terlihat bersih dan enak di pandangan, Ungkapnya.

 

Kemudian diharapkan dalam kegiatan yang dilaksanakan ini makin menumbuhkan keakraban antara Babinsa dengan warga masyarakat binaannya dan kembali menumbuhkan semangat gotong royong yang merupakan tradisi dari nenek moyang kita, tutupnya.

 

 

Pendim0413/Bangka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *