April 3, 2025

Kecelakaan Lalu Lintas di Desa Air Belo, Polres Bangka Barat Himbau Warga Lebih Hati-hati di Jalan

0
IMG-20250401-WA0005

Bangka Barat,viralperistiwa.com- 1 April 2025 – Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Pait Jaya, Desa Air Belo, Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat pada Minggu malam, 30 Maret 2025, sekitar pukul 20.30 WIB. Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor, Yamaha Vino dan Yamaha Mio Sporty , yang mengakibatkan beberapa korban luka.

 

Kronologi kejadian bermula saat pengendara Yamaha Vino, Sdri. Nabila (14 th), yang tengah mengendarai sepeda motor dengan penumpang Sdri. Maura (14 th), melaju dari arah Peltim menuju SMA N 1 Muntok. Pada saat bersamaan, pengendara Yamaha Mio Sporty, Sdri. Jessica (23 th), yang berboncengan dengan Sdr. Elfasha (15 th), melaju dari arah berlawanan dan menghindari lubang di tengah jalan, lalu menabrak bagian depan sepeda motor Yamaha Vino.

Akibat kecelakaan tersebut, Sdri. Nabila mengalami luka pada dahi dan tangan patah, serta harus dirujuk ke RSBT Pangkalpinang. Sdri. Maura mengalami luka ringan pada bagian belakang, sedangkan Sdri. Jessica mengalami luka pada dahi sebelah kanan dan dirujuk ke RSUD. Sementara itu, Sdr. Elfasha tidak mengalami luka.

 

Kapolres Bangka Barat, AKBP Pradana Aditya Nugraha SH SIK, melalui Kasubsi PIDM IPTU Januardi, memberikan himbauan kepada seluruh masyarakat untuk selalu berhati-hati saat berkendara, memeriksa kondisi kendaraan secara berkala, serta memastikan kelengkapan dokumen kendaraan.

 

“Polres Bangka Barat mengingatkan agar setiap pengendara selalu memperhatikan kondisi jalan dan kendaraan, serta menghindari hal-hal yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri dan orang lain. Jangan lupa untuk selalu membawa kelengkapan dokumen seperti SIM dan STNK,” ujar IPTU Januardi.

Setelah kejadian, petugas Polres Bangka Barat segera melakukan olah TKP, mencatat saksi-saksi, dan mengamankan barang bukti. Saat ini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *