April 7, 2025

Polsek Kelapa Rutinkan KRYD Selama Libur Idul Fitri 2025

0
IMG-20250406-WA0016

Bangka Barat,viralperistiwa.com-Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Idul Fitri 2025, Polsek Kelapa melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah Kecamatan Kelapa,Minggu 06 April 2025

 

Patroli ini dilaksanakan oleh anggota piket polsek kelapa. Mereka menyasar pemukiman yang ditinggal mudik, objek wisata, serta tempat keramaian masyarakat.

 

Kapolres Bangka Barat AKBP Pradana Aditiya Nugraha melalui Kasubsi PIDM IPTU Januardi menyampaikan”Kita ingin memastikan bahwa wilayah Kecamatan Kelapa tetap aman dan kondusif selama perayaan Idul Fitri”

Oleh karena itu, kita melaksanakan patroli KRYD untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan dan ketertiban,”

 

Selama patroli, personil Polsek Kelapa melakukan pengecekan terhadap rumah-rumah yang ditinggal mudik, objek wisata, serta tempat keramaian masyarakat.

 

Mereka juga memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati terhadap potensi gangguan keamanan.

 

Dengan adanya patroli KRYD ini, diharapkan masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman.

Polsek Kelapa akan terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengamanan selama perayaan Idul Fitri untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Kelapa.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *