Babinsa Ramil 413-02/Belinyu Laksanakan Komsos, Imbau Warga Waspadai Perubahan Cuaca Ekstrem di Laut
Mantung, viralperistiwa.com – Serma Darwin, Bintara Pembina Desa Desa Mantung, Koramil 413-02/Belinyu, melaksanakan Komunikasi Sosial bersama tokoh masyarakat setempat, Selasa (21/10/2025)
Komsos yang dilaksanakan di Kantor Lurah Mantung ini dihadiri oleh Bapak Sugandi selaku Kepala Lingkungan 3 Kelurahan Mantung, beserta tiga orang warga lainnya, termasuk Bapak Muksin.
Dalam pertemuan tersebut, Bapak Sugandi melaporkan bahwa kondisi keamanan di wilayah Kelurahan Mantung saat ini relatif aman, dan kegiatan warga berjalan normal.
Namun, fokus utama pembicaraan adalah mengenai perubahan cuaca ekstrem yang kerap terjadi di laut. Bapak Sugandi menyampaikan adanya informasi bahwa sering terjadi badai di tengah laut yang dapat membahayakan keselamatan para nelayan dan warga yang beraktivitas di perairan.
Menanggapi hal ini, Babinsa Serma Darwin bersama Kaling 3 mengimbau seluruh warga, khususnya yang memiliki mata pencaharian atau sering beraktivitas di laut, untuk meningkatkan kewaspadaan dan kehati-hatian mengingat kondisi cuaca yang tidak menentu.
Kegiatan Komsos yang merupakan bagian dari tugas rutin Babinsa untuk mendekatkan diri dengan masyarakat ini berjalan dengan lancar dan aman.
Pendim0413/Bangka
