November 21, 2025

Babinsa Koramil 1314-01/Kwandang Dampingi Pendistribusian Makanan Bergizi Gratis di Sekolah

0
WhatsApp Image 2025-11-21 at 16.08.27

Gorut, viralperistiwa.com — Babinsa Koramil 1314-01/Kwandang Kodim 1314/Gorut Sertu La Ode Abdul Kadir mendampingi pendistribusian Makanan Bergizi Gratis (MBG) kepada masyarakat penerima manfaat di wilayah Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara, Jumat (21/11/2025). Program ini menyasar 19 sekolah jenjang TK, SD, SMP hingga SMA dengan total 3.366 siswa, serta kelompok penerima lainnya yaitu
balita, ibu hamil, dan ibu menyusui di wilayah tersebut.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah untuk meningkatkan pemenuhan gizi masyarakat sejak usia dini hingga usia produktif, guna mendukung kesehatan, tumbuh kembang anak, serta ketahanan gizi keluarga. Pelaksanaan penyaluran turut melibatkan pengelola Yayasan Rumah Nurul Ilm bersama pihak sekolah dan pemerintah desa setempat.

Sertu La Ode Abdul Kadir menyampaikan bahwa pendampingan Babinsa dilakukan untuk memastikan penyaluran berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran. “Kami memastikan bantuan diterima sesuai data sasaran. Semoga program ini memberikan manfaat nyata bagi kesehatan masyarakat dan generasi muda,” ujarnya.

Kegiatan ini menjadi bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa dalam memperkuat sinergi antara TNI, lembaga pendidikan, yayasan, dan pemerintah daerah dalam mendukung program pemerintah bagi peningkatan kesejahteraan dan kualitas sumber daya manusia di Gorontalo Utara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You cannot copy content of this page