Disiplin Administrasi Kependudukan Babinsa Desa Kece Timur Laksanakan Komsos
Mendo Barat, viralperistiwa.com – Disiplin administrasi kependudukan, Babinsa Desa Kece Timur Sertu ayusman Tiara Koramil 413-04/Mendo Barat melaksanakan Komunikasi Sosial bersama Ketua BPD Kace Timur di Kantor Desa Kace Timur Kec Mendo Barat Kab. Bangka, Kamis (4/5/2023).
Melalui Komsos Babinsa akan mengetahui tentang kondisi sosial masyarakatnya sekaligus untuk mendapatkan data dan fakta sebagai penunjang tugas kewilayahan.
Danramil Mendo Barat melalui Babinsa Sertu Yusman Tiara mengatakan, komsos kali ini bersama BPD beserta perangkatnya membahas tentang akan bersama sama mendata warga pendatang yang sudah bertahun- tahun menetap namun belum masuk kependudukan Desa kace timur.
“Renacanya untuk melaksanaan pendataan warga pendatang yang sudah tinggal di Desa Kace namun mereka belum melapor ke RT sebagai kelengkapan data penduduk yang ada di wilayah binaan”, ujarnya.
Kita menghimbau kepada warga pendatang untuk tertib adminiatrasi pemerintah desa, wajib lapor 1×24 jam serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Dengan pelaksanaan pendataan warga pendatang dapat mengetahui tentang kondisi sosial masyarakat di wilayah tetitorial serta untuk mendapat data serta fakta warga pendatang yang ada di Desa Kace”, pungkasnya
Pendim413Bangka.