Hari Kemerdekan RI Ke – 78, Dandim 0413/Bangka Hadir Mengikuti Upacara Hari Kemerdekan RI di ATM Kota Pangkalpinang

Hari Kemerdekan RI Ke – 78, Dandim 0413/Bangka Hadir Mengikuti Upacara Hari Kemerdekan RI di ATM Kota Pangkalpinang

Pangkalpinang, viralperistiwa.com – Komandan Kodim 0413/Bangka Letkol Arm Firstya Andrean Gitrias, S.H, M,M didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XL mengikuti upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 dan Pengibaran sang merah putih secara khidmat dipimpin langsung Walikota Pangkalpinang Dr. H. Maulan Aklil, S.I.P., M.Si. di Alun alun Taman Taman Merdekan (ATM) Kota Pangkalpinang, Kamis (17/8/2023).

” Tadi awalnya pelaksanaan di upacara dikantor walikota Pangkalpianang, kita geser kesini, beberapa tahun karena Covid 19 jadi saya melaksanakan tiga kali selama jadi walikota, dengan pelaksanaan di Alun Alun Merdeka Kota Pangkalpinang ini masyarakat dapat menikmati bersama-sama,” ujar Maulana Akil

Kemerdekaan Republik Indonesia baginya, mengingatkan kembali bagaimana para pejuang terdahulu memerdekakan negara Indonesia. Oleh karena itu, jangan pernah lupa kepada para pahlawan yang telah berjuang.

Terkait dengan pidato Presiden Republik Indonesia tentang kemerdekaan dan kebebasan, Molen panggilan akrab Maulana Akil menuturkan bahwa kemerdekaan itu diisi dengan kebebasan, namun kebebasan yang bertanggung jawab, ” tutupnya.

Pendim413Bangka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *