Guna Menurunkan Angka Pelanggaran Lalu Lintas, Polres Bangka Barat Lakukan Ini!
Bangka Barat, viralperistiwa.com – Polres Bangka Barat Polda Bangka Belitung kembali akan menggelar Operasi Zebra Menumbing tahun 2023.
Operasi kewilayaan ini akan digelar oleh Polres Bangka Barat, mulai hari ini Senin tanggal 4 September sampai 17 September 2023 mendatang, Senin (04/09/2023)
Kapolres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah SIK mengatakan, Operazi Zebra Menumbing ini nantinya akan digelar selama 14 hari ke depan, dengan tema “Kamseltibcarlantas Yang Kondusif Menuju Pemilu Damai 2024”.
“Operasi ini akan digelar selama 14 hari ke depan, mulai tanggal 4 September hingga 17 September mendatang, operasi ini nantinya akan dilakukan secara serentak di seluruh Indonesia,” kata Kapolres Bangka Barat.
Kapolres Bangka Barat menambahkan, dalam opersai ini lebih mengedepankan penegakan hukum dan dibarengi dengan giat edukatif Kamseltibcar lantas serta kapatuhan berlalu lintas dan keselamatan berlalu lintas.
“Jadi nanti penegakkan hukum bagi pengendara yang melanggar secara elektronik baik statis maupun mobile dan juga teguran simpatik,” Ujar Kapolres Bangka Barat.
Operasi ini digelar dengan tujuan menurunkan angka pelanggaran lalu lintas, angka kecelakaan lalu lintas dan jumlah fatalitas korban.