Ide Kreatif Seorang Dandim 0413/Bangka Bersama Ibu Ketua Persit Kck Cabang Xl Membentuk Srikandi Tani Serumpun Sebalai
Pangkalpinang, viralperistiwa.com – Srikandi Tani Serumpun Sebalai Kodim 0413/Bangka yang beranggotakan Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XL Kodim 0413/Bangka resmi di bentukan oleh Kadis Pertanian Kota pangkalpinang didampingi Dandim 0413/Bangka bertempat di Kabun Hidroponik Srikandi Tani Serumpun Sebalai Kodim 0413/Bangka, Selasa (19/9/2023).
Usai pembentukan Srikandi Tani Serumpun Sebalai Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Fitstya Andrean Gitrias, S.H.M.M bersama Kadis Pertanian, Persit KCK Cabang XL dan masyarakat melakukan panen perdana sayur mayur hidroponik dan cabe rawit dilahan ketahanan Kodim 0413/Bangka.
Kadis Pertanian Kota pangkalpinang Samri, SP.M.Si, mengatakan ini merupakan hasil garapan Srikandi Tani Serumpun Sebalai Kodim 0413/Bangka yang beranggotakan istri prajurit kodim, dengan memanfaatkan lahan tidur di Mako Kodim 0413/Bangka beberapa bulan yang lalu.
Hasilnya cukup menggembirakan sayur mayur dengan cara hidroponik tumbuh dengan subur begitu juga cabai tumbuh dengan baik dan menghasilkan buah yang besar. Upaya ini sebagai bagian dari program pengendalian inflasi.
” Pemanfaatan pekarangan untuk menanam ini juga bagian dari program kita dan program nasional dalam angka pengendalian inflasi. Karena memang dalam situasi ekonomi dunia yang tidak pasti, tentu kita harus menolong diri sendiri,” ujar Samri.
Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Fitstya Andrean Gitrias, S.H.M.M menambahkan bahwa sebelum program Srikandi Tani Serumpun Sebalai berjalan, pihaknya telah memulai dengan ketahanan pangan lainnya seperti memelihara ikan dan menanam tanaman pangan lainnya.
Sedangkan untuk Program Srikandi Tani Serumpun Sebalai ini, pihaknya bekerjasama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Pangkalpinang.
Ia memastikan program tersebut terus berjalan, sebelum di tanam cabe rawit lahan tersebut ditanami pepaya dan terus mengembangkan ketahanan pangan dengan memanfaatkan lahan diwilayah Kodim 0413/Bangka ,” pungkasnya.
Pendim413Bangka.