Dandim 0413/Bangka Silaturahmi ke TK Kartika Dandim 0413/Bangka dan Ketua Persit KCK Cab XL Bermain dengan Anak-anak serta Bagikan Hadia 

Pangkalpinang, viralperistiwa.com – Sebagai bentuk perhatian terhadap TK Kartika ll-36, Komandan Kodim 0413/Bangka Kolonel Arm Fristya Andrean Gitrias, S.H.,M.M didampingi Ketua Persit KCK Cabang XL Dim 0413/Bangka melaksanakan kunjungan dan bagi-bagikan hadiah untuk anak-anak di TK Kartika II-36 Kodim 0413/Bangka, Jumat (24/11/2023).

Dalam kunjungan tersebut Komandan Kodim 0413/Bangka bersama Ketua Persit KCK Cabang XL Dim 0413/Bangka melakukan dialog dengan Kepala Sekolah dan para guru serta bertatap muka dengan para siswa-siswi TK Kartika ll – 36

Tujuannya yaitu untuk mempererat tali silaturahmi, rasa persatuan dan menjalin rasa kekeluargaan antar sesama pengurus dengan dewan guru beserta staf maupun para siswa-siswi TK Kartika ll -36 serta melihat langsung kondisi TK Kartika.

Pada kesempatannya Komandan Kodim 0413/Bangka Kolonel Arm Fristya Andrean Gitrias, S.H.,M.M mengatakan, bahwa pendidikan merupakan sarana untuk mencetak generasi yang memiliki pengetahuan dan keterampilan, berkepribadian yang mantap serta mandiri.

“Guna mencapai tujuan tersebut tentunya perlu dukungan serta sarana dan prasarana yang memadai dan kurikulum yang baik,” kata Dandim.

Lebih lanjut, menyampaikan bahwa interaksi anak-anak yang dilakukan sehari-hari itu akan menciptakan kemampuan bahasa yang lebih memadai dengan melakukan diskusi kelompok, seperti menyanyi dan membaca dengan keras.

Sedangkan, Kepala Sekolah TK Kartika III-36 Ibu Yanti menyampaikan sangat bersyukur serta mengucapkan terima kasih kepada Dandim 0413/Bangka dan Ibu Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XL Kodim 0413/Bangka yang telah meluangkan waktunya untuk berkunjung di TK Kartika II-36 ini.

“Sekali lagi, kami mengucapkan terima kasih atas kunjungannya di TK Kartika II – ini,” tutupnya.

Dalam pelaksanaan kunjungan ini terlihat Dandim bersama Ketua Persit KCK Cab XL bermain dengan anak anak dan juga membagikan hadiah kepada anak anak.

Pendim 413Bangka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *